Iklan diatas postingan
Rasa manis dari kue yang di taburi gula pasir bubuk berkesan membuat kue jadi lebih gurih, ditambah aroma khas pandan yang mampu menggugah selera. Kue Pandan Chiffon memang sangat cocok dihidangkan untuk anggota keluarga maupun pada acara-acara semi resmi. Cara membuatnya sangat simpel dan mudah dipraktekkan. Nah berikut adalah resep specialnya Cara Membuat Kue Pandan Chiffon Special. Yuk segera simak resepnya.
Bahan-bahan untuk Membuat Kue Pandan Chiffon Special :
- 6 butir telur (pisahkan kuning telurnya)
- 8 putih telur (ambil 6 dari sisa yang diambil kuningnya)
- 275 gr gula pasir/gula putih halus
- 100 ml minyak selada
- 150 ml santan (hasil parutan 1/2 butir kelapa)
- 250 gr ayakan tepung terigu
- 1 sendok teh baking powder (pengembang kue)
- 1/2 sendok teh soda kue
- Pasta pandan secukupnya
- 1 sendok teh cream of tartare
Bahan untuk Hiasan Kue :
- Taburan gula bubuk dan ceri merah
Cara Membuat Kue Pandan Chiffon Special : - Persiapkan loyang untuk memanggang Kue Pandan Chiffon berbentuk bulat dengan ukuran 22 cm, taruh alas kertas roti di permukaan loyang, basahi dengan air, sisihkan.
- Siapkan oven dengan dipanaskan pada suhu 180 derajat C.
- Aduklah kuning telur serta gula pasir, masukkan minyak selada, tepung terigu serta santan, soda kue dan baking powder, aduk-aduk bahan-bahan campuran sampai adonan mengental. Tambahkan pasta pandan lalu aduk-aduk lagi hingga rata seluruhnya.
- Kocoklah cream of tartare bersama putih telur, tambahkan gula pasir sedikit demi sedikit kedalam adonan sambil tetap dikocok sampai adonan mengembang sempurna dan kaku.
- Masukkan putih telur kedalam campuran adonan telur, aduk-aduk hingga rata, masukkan semua adonan ke dalam loyang yang sudah disiapkan sebelumnya lalu pangganglah kedalam oven yang telah dipanaskan dengan waktu kira-kira selama 45 menit sampai matang.
- Setelah kira-kira matang, angkat kue dari oven, balik loyang menghadap kebawah, kue akan terlepas sendiri setelah uap panasnya hilang. Setelah kue sedikit dingin taburkan gula bubuk di atas permukaan lalu hiasi dengan buah cherry di atas permukaannya.
Gampang banget membuatnya? Selamat mencoba dan berkreasi.
arifin 3